top of page

PT Equityworld Futures : Harga Emas Naik Tipis, Investor Tunggu Pengumuman The Fed

  • Writer: PT Equityworld Futures Samarinda
    PT Equityworld Futures Samarinda
  • Sep 17, 2020
  • 1 min read

PT Equityworld Futures : Harga Emas Naik Tipis, Investor Tunggu Pengumuman The Fed

Equityworld Futures - Harga emas di divisi Comex New York Mercantile Exchange naik pada perdagangan, Para pedagang pun menantikan pernyataan Federal Reserve AS yang dijadwalkan akan diumumkan pada hari ini.

Kontrak emas untuk pengiriman Desember naik USD4,3 atau 0,22% menjadi USD1.970,5 per ounce. Demikian dilansir dari Xinhua.

Sebelumnya Federal Reserve berencana mempertahankan suku bunga utama mendekati nol hingga 2023 guna membantu ekonomi AS. Hal ini pun membuat emas terus naik dalam perdagangan elektronik setelah rilis tersebut.

Emas mendapat sentimen positif lain dari laporan yang dirilis pemerintah AS. Departemen Perdagangan menunjukkan bahwa penjualan ritel meningkat 0,6% pada Agustus. Angka tersebut lebih rendah dibandingkan Juli yang menunjukkan perlambatan pertumbuhan.

Meski demikian, kenaikan harga emas dibatasi oleh menguatnya indeks pasar saham di seluruh dunia dan dolar AS.

Sementara itu, harga perak untuk pengiriman Desember naik 1,2 sen atau 0,04% menjadi ditutup pada USD27,476 per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober turun USD8,7 atau 0,89% menjadi ditutup pada USD973,5 per ounce.

Follow "THIS JUST IN"
  • Facebook Basic Black
  • Twitter Basic Black
  • Black Google+ Icon
Search By Tags

Also Featured In

    Like what you read? Donate now and help me provide fresh news and analysis for my readers   

Donate with PayPal

© 2023 by "This Just In". Proudly created with Wix.com

bottom of page