PT Equityworld Futures : Rupiah Terus Melemah, Pagi Ini Berada di Level Rp14.680/USD
- PT Equityworld Futures Samarinda
- Aug 12, 2020
- 1 min read

Equityworld Futures - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat masih tak berdaya hingga pembukaan perdagangan hari ini. Rupiah berada di level Rp14.600-an per USD.
Melansir Bloomberg Dollar Index, Rabu (12/8/2020) pukul 09.03 WIB, Rupiah pada perdagangan spot exchange melemah 32,5 poin atau 0,22% di level Rp14.680 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp14.580 hingga Rp14.714 per USD.
Sementara itu, Yahoo Finance mencatat Rupiah berada di level Rp14.724 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp14.645 hingga Rp14.725 per USD.
Sebenarnya, dolar Amerika Serikat (AS) melemah lagi usai menguat dalam satu minggu terakhir. Euro menyentuh level USD1,18 karena investor berbondong-bondong mengalihkan investasi ke mata uang yang diuntungkan dari prospek pasar global.
Selain euro, sterling dan mata uang terkait komoditas seperti dolar Australia dan Kanada menguat terhadap dolar AS. Selama perdagangan, indeks dolar turun 0,1% di 93,503 atau turun dari level tertinggi dalam satu minggu.
Euro naik setelah survei ZEW tentang sentimen ekonomi naik menjadi 71,5 dari 59,3 bulan sebelumnya. Hal tersebut bahkan jauh melebihi perkiraan ekonom sebesar 58,0. Euro pun menguat terhadap dolar dan mencapai level tertinggi USD1,1809.