PT Equityworld Futures : IHSG Makin Tenggelam ke Level 5.724
- PT Equityworld Futures Samarinda
- Feb 27, 2020
- 1 min read

Equityworld Futures - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada jeda sesi I perdagangan siang hari ini makin tertekan di zona merah. Tercatat, IHSG turun 62,23 poin atau 1,07% ke 5.724,9.
Pada jeda sesi I perdagangan hari ini, terdapat 97 saham menguat, 259 saham melemah, dan 130 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp3,64 triliun dari 3,44 miliar lembar saham yang diperdagangkan.
Baca Juga: PT Equityworld Futures : Emas Berfluktuasi Setelah Wall Street Naik, Berpeluang Lampaui $1650
Indeks LQ45 turun 12,2 poin atau 1,3% menjadi 928,32, indeks Jakarta Islamic Index (JII) turun 17,40 poin atau 2,8% ke 597,32, indeks IDX30 naik 7,12 poin atau 1,4% ke 507,85 dan indeks MNC36 turun 5,63 poin atau 1,7% ke level 323,88.
Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA) naik Rp18 atau 27,27% ke Rp84, saham PT Cisadane Sawit Raya Tbk (CSRA) naik Rp40 atau 8,00% ke Rp540 dan saham PT Agro Yasa Lestari Tbk (AYSL) naik Rp4 atau 5,80% ke Rp73.
Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham PT Trinitan Metals and Minerals Tbk (PURE) turun Rp20 atau 10,87% ke Rp164, saham PT Lancartama Sejati Tbk (TAMA) turun Rp36 atau 7,44% ke Rp448 dan saham PT Barito Pacific Tbk (BRPT) turun Rp70 atau 6,39% ke Rp1.025.