top of page

PT Equityworld Futures : Kekhawatiran Pandemi Korona Bikin Bursa Asia Kian Sengsara, Emas Kebal Pele

  • Writer: PT Equityworld Futures Samarinda
    PT Equityworld Futures Samarinda
  • Jan 31, 2020
  • 1 min read

Equityworld Futures - Bursa di kawasan Asia makin melemah, setelah meningkatnya korban jiwa dari penyebaran virus korona di Cina, yang juga memaksa maskapai penerbangan dunia menghentikan penerbangannya dari dan ke negara Tirai Bambu serta banyak gerai toko juga ditutup sehingga menambah tekanan pada perekonomian terbesar kedua di dunia itu akibat dari meningkatknya ketakutan akan menjadi virus pandemi secara global.

Bursa saham Eropa juga terpantau jatuh menurut laporan yang dilansir Reuters. EuroSTOXX 50 berjangka dan DAX berjangka turun sebesar 0,8%. FTSE berjangka menunjukkan pembukaan negatif di London. Saham berjangka AS melemah 0,6% dan juga bakal memperlihatkan pembukaan negatif di Wall Street.

Jumlah kematian yang dikonfirmasi dari virus di Cina telah meningkat menjadi 170 orang dan 7.711 orang terinfeksi, dan lebih banyak lagi tambahan kasus yang dilaporkan di seluruh dunia.

Indeks MSCI dari saham-saham Asia Pasifik selain Jepang anjlok 2% ke tingkat terendah tujuh minggu dan kini telah turun selama enam sesi berturut-turut.

Bursa di Asia Timur melemah, Indeks Nikkei 225 Jepang turun 1.72%. Hang Seng (HSI) Hong Kong anjlok 2,62% dan indeks acuan Taiwan (TWII) merosot tajam 5,75% pada sesi pertama sejak libur Tahun Baru Imlek.

Emas terus beranjak menguat 0.64% di $1580.50.

Komite Darurat Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) bakal menggelar pertemuan kembali untuk memutuskan apakah penyebaran cepat virus ini sekarang merupakan keadaan darurat global.

Follow "THIS JUST IN"
  • Facebook Basic Black
  • Twitter Basic Black
  • Black Google+ Icon
Search By Tags

Also Featured In

    Like what you read? Donate now and help me provide fresh news and analysis for my readers   

Donate with PayPal

© 2023 by "This Just In". Proudly created with Wix.com

bottom of page