PT Equityworld Futures : Awal yang Manis, IHSG Rebound ke 6.228
- PT Equityworld Futures Samarinda
- Nov 4, 2019
- 1 min read

Equityworld Futures - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil rebound pada pembukaan perdagangan awal pekan ini. IHSG tercatat naik 21,2 poin atau 0,34% ke level 6.228,47.
Di awal perdagangan, ada 121 saham menguat, 32 saham melemah, dan 134 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp53,1 miliar dari 343,3 juta lembar saham diperdagangkan.
PT Equityworld Futures : Emas Kembali Naik Lampaui $1.500, Trader Terus Pantau Perkembangan Dagang
Indeks LQ45 naik 4,51 poin atau 0,5% menjadi 984,60, indeks Jakarta Islamic Index (JII) naik 3,04 poin atau 0,4% ke 688,28, indeks IDX30 naik 2,43 poin atau 0,5% ke 536,89 dan indeks MNC36 naik 1,24 poin atau 0,4% ke 341,71.
Adapun saham-saham yang bergerak dalam jajaran top gainers, antara lain, saham PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD) naik Rp40 atau 5,48% ke Rp710, saham PT Sky Energy Indonesia Tbk (JSKY) naik Rp30 atau 4,58% ke Rp685 dan saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) naik Rp70 atau 3,78% ke Rp1.920.
Sementara itu, saham-saham yang bergerak dalam jajaran top losers, yaitu saham PT Perdana Karya Perkasa Tbk (PKPK) turun Rp10 atau 12,50% ke Rp70, saham PT Fuji Finance Tbk (FUJI) turun Rp9 atau 8,04% ke Rp103 dan PT Andira Agro Tbk (ANDI) turun Rp105 atau 6,16% ke Rp1.600.